
Tertarik dengan Inovasi Dakwah Digital, Medikom Wahdah Bulukumba Kunjungi Medikom Wahdah Sinjai
Sinjai, sinjai.wahdah.or.id — Dalam semangat kolaborasi dan penguatan dakwah digital, tim Media Komunikasi (Medikom) Wahdah Islamiyah Bulukumba melakukan kunjungan silaturahmi dan studi banding dengan Medikom Wahdah Islamiyah Sinjai, bertempat di cafe karampuang pada 24 April 2025.
Kunjungan ini bertujuan untuk bertukar pengalaman dan menggali inspirasi dari berbagai inovasi dakwah digital yang telah dijalankan oleh Medikom Wahdah Sinjai, termasuk program CAS AKI (Carita Santai Agama Kita), konten edukatif parenting, serta manajemen media sosial yang aktif dan kreatif.
"Kami melihat bagaimana rekan-rekan di Sinjai sangat aktif menghadirkan konten dakwah yang menyentuh kebutuhan masyarakat, khususnya generasi muda. Ini jadi motivasi besar bagi kami di Bulukumba," ujar salah satu anggota Medikom Wahdah Bulukumba.
Sementara itu, Ketua Medikom Wahdah Sinjai menyambut baik kunjungan ini dan berharap sinergi antar daerah terus diperkuat untuk memperluas manfaat dakwah digital.
"Kami terbuka untuk saling berbagi dan belajar. Kolaborasi seperti ini adalah bagian dari dakwah jama’i yang lebih berdampak dan membumi," ungkapnya.
Kegiatan ini ditutup dengan sesi diskusi dan pemaparan program unggulan, serta rencana tindak lanjut kerja sama antarkabupaten di bidang media dakwah.
Reporter: Ikhlasul Amal

DPW Wahdah Islamiyah Sulsel Gelar Pelatihan High Performance Leadership
MAKASSAR, wahdahsulsel.or.id, - Departemen Litbang dan PSDM DPW Wahdah Islamiyah Sulawesi Selatan sukses menggelar pelatihan High Performance Leadership, yang berlangsung selama dua hari pada Sabtu - Ahad, 1 - 2 Juni 2024, bertempat di Balai Diklat Industri Sudiang, dihadiri oleh unsur pengurus DPP, DPW Sulsel dan DPD se Sulawei Selatan.

Diklat Manajemen Pengurus DPW Wahdah Islamiyah Sulawesi Selatan
Diklat Manajemen Pengurus DPW Wahdah Islamiyah Sulawesi Selatan

H. Andi Edy Manaf, S.Sos Wakil Bupati Bulukumba Membuka MUKERDA XIV
Hari Sabtu (21/01/2023) penggelaran Grand Opening Mukerda XIV meriah dengan kehadiran bapak H. Andi Edy Manaf, S.Sos Wakil Bupati Bulukumba membawakan sambutan, kuliah umum serta membuka kegiatan MUKERDA XIV WI Bulukumba secara resmi. Dewan Pengurus Daerah Wahdah Islamiyah Bulukumba kembali berlangsungkan Musyawarah Kerja Daerah ke 14 di Gedung RTQ Al Aulaad yang dihadiri para pengurus daerah dan pengurus cabang.

Daurah Sakinah 2 LP2KS, Meretas Keluarga Tangguh dalam Bingkai Perjuangan
Lembaga Pernikahan dan Pembinaan Keluarga Sakinah Dewan Pengurus Wilayah Sulawesi Selatan (LP2KS DPD Sulsel) bersama P2KS Muslimah Wahdah Wilayah Sulsel mengadakan taklim sakinah level 2. Acara bertema Meretas Keluarga Tangguh dalam Bingkai Perjuangan ini terlaksana secara online via zoom (Ahad, 23 Oktober 2022).

Wahdah Islamiyah Bulukumba Gelar Sunatan Massal Gratis
Puluhan Anak dari wilayah Kecamatan Ujung Bulu dan kecamatan Gantarang Antusias ikut dalam program sunatan massal yang di gelar oleh DPD Wahdah Islamiyah Bulukumba dengan mengggandeng DPC Ujung Bulu, Departemen Sosial dan Departemen Kesehatan DPD yang di gelar di SDIT Wahdah Islamiyah jalan Titang,minggu 3 Juli 2022.

Pengurus DPD Wahdah Islamiyah Bulukumba 2022-2027 Resmi Dilantik
Bupati Bulukumba Andi Mukhtar Ali Yusuf yang di wakili oleh staf ahli bupati bidang pemerintahan, politik dan hukum Drs. Abdul Khaliq Rauf menghadiri dan menyaksikan prosesi pelantikan pengurus baru Dewan Pengurus Daerah Wahdah Islamiyah Kabupaten Bulukumba masa Bakti 2022-2027. Kegiatan ini berlangsung khidmat di Aula rumah makan HDR di jalan Kusuma bangsa, Caile Rabu 1 Juni 2022.